Rahasia Wulan Guritno Turun 25 kg dalam 3 Bulan


Ini dia rahasia dan cara mengecilkan perut ala Wulan Guritno yang turun 25 kg dalam 3 bulan

Pasang target
Hal pertama yang bisa dilakukan Wulan untuk menurunkan berat badannya adalah dengan memasang target. Tahun 2013, Wulan memasang target untuk turun sebanyak 25 kilogram dalam waktu 3 bulan untuk menurunkan berat badannya. Target ini pun melahirkan cara, usaha, dan konsistensi diet yang tinggi pada diri Wulan Guritno.

Berawal dari coba-coba
Sebagai informasi, saat masih sekolah, Wulan sangat terbiasa dengan diet. Berbagai macam diet dia jalani seperti minum obat pencahar, minum teh, dan cara diet lainnya. Toh akhirnya, artis yang cantik ini mengaku bahwa cara diet sehat berbeda pada masing-masing orang. Hingga akhirnya tahu juga apa cara diet sehat yang paling tepat untuk dirinya sendiri. Apakah cara diet itu?

Porsi kecil
Ternyata, cara mengecilkan perut ala Wulan Guritno adalah dengan mengonsumsi makanan dengan porsi yang kecil. Tidak hanya itu, Wulan juga mengisi piring kecilnya itu dengan makanan dalam satu variasi. Ini berarti, Wulan dapat mengonsumsi apa saja dengan syarat kuantitas dan jumlahnya dijaga. Di samping itu, variasi makanan Wulan juga dibatasi.

Diet karbo dan gula
Hampir sama dengan diet ala artis lainnya, Wulan juga menerapkan diet karbo untuk menurunkan berat badan sebanyak 25 kilogram dalam 3 bulan. Hal ini dilakukannya setelah melahirkan anak ketiganya. Selain karbohidrat, Wulan juga melakukan puasa gula.

Buah dan sayur tidak ngemil
Buah dan sayur menjadi pilihan dari Wulan Guritno. Makan manis dihindar termasuk kopi, gula, cake. Sementara camilan, sudah sangat dihindari.

Olahraga
Olahraga rutin harus dijalaninya selain pemilihan makanan yang tepat. Konsistensi dan disiplin tinggi dari Wulan Guritno akhirnya menghasilkan penurunan berat badan yang sangat signifikan.

Terapi akupunktur
Salah satu terapi pelangsingan tubuh yang dipilih oleh Wulan Guritno adalah akupunktur. Cara alami ini dipilihnya guna menjadi booster usaha menurunkan berat badannya. Selain akupunktur, Wulan Guritno juga memilih terapi pelangsingan tubuh alami di salon.

Diet ketat versus karakter
Wulan mengaku memiliki karakter dan watak yang keras. Dengan wataknya ini, dia mengaku sangat cocok dengan diet yang ketat dan tidak basa basi. Wulan Guritno juga mengaku menjadi pribadi yang terbiasa menentukan deadline dan harus menyelesaikannya dalam tempo yang sudah ditentukannya secara ontime.

Comments

Paling banyak dikunjungi

Cinnamon cure for diabetics

ROBOCALL SCAM ON SENIORS

3 Gerakan Untuk Menurunkan Berat Badan

Turun 1 kg Dalam Seminggu Dengan Teh Jahe